Friday, December 15, 2017

DESA BINAAN FLMPI STMI TAHUN 2017

Assalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh
SALAM KERJASAMA MAHASISWA PERINDUSTRIAN INDONESIA !!!!

         Kali ini blog FLMPI STMI akan berbagi cerita kegiatan kita yaitu Desa Binaan FLMPI STMI Jakarta.

         Desa binaan FLMPI STMI diadakan pada 2-4 Juni 2017. Dengan mengusung tema “Mulailah suatu yang kecil untuk membawa perubahan yang besar”, kami berharap output yang dihasilkan dari program ini adalah terwujudnya perubahan masyarakat yang mandiri. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Sukarasa, Kec. Pangatikan, Garut, Jawa Barat.
Sebelum kegiatan desa binaan ini dilaksanakan, kami melakukan ramah tamah kepada Kepala Desa serta Ketua Masyarakat, dan selanjutnya melakukan sosialisasi dengan Kepala Sekolah SD Sukarasa 1 Cipahi.



       Di hari berikutnya, pada 2 Juni 2017,  kami datang ke Madrasah Diniyah Takmiliyah untuk mengajarkan adik-adik tentang pelajaran agama dan mengaji. Diharapkan dari kegiatan ini anak-anak seusia sekolah dasar mampu mengembangkan hafalan surat-surat pendek, doa-doa, dan hadist.


       Pada 3 Juni 2017, pagi hari, kami datang ke SDN Sukarasa 1 Cipahi, disana kami mengajar mata pelajaran matematika, bahasa Inggris, dan PKN untuk kelas 1-6 SD. Tidak hanya mengajar kami juga memberi games tanya jawab dan memberikan hadiah kepada yang bisa menjawab. Diharapkan dari kegiatan ini dapat memacu dan memotivasi anak-anak dalam belajar.



       Siang harinya kami mengadakan pelatihan internet dan marketing yang sasarannya adalah para remaja dan ibu-ibu masyarakat Desa Sukarasa. Diharapkan dari kegiatan ini adalah masyarakat Desa Sukarasa dapat memanfaatkan internet dalam usaha bisnisnya.


       Sore harinya kami kembali mengajar di Madrasah Diniyah Takmiliyah. Disana kami juga memberi hadiah kepada anak-anak yang dapat menjawab pertanyaan. Selanjutnya kami mengadakan acara buka bersama di Madrasah Diniyah Takmiliyah.


       Di hari terakhir, 4 Juni, kami memberikan sumbangan baju layak pakai yang telah kami kumpulkan dari para donatur. Sumbangan ini kami berikan kepada Ketua Masyarakat Desa Sukarasa yang nantinya akan didistribusikan kepada yang membutuhkan.


       Dan dipenghujung kegiatan desa binaan ini kami menyerahkan piagam penghargaan kepada Ketua RT Desa Sukarasa atas pelaksanaannya Desa Binaan. Dan sekaligus merupakan perpisahan kami kepada masyarakat Desa Sukarasa.

       Terima kasih kami ucapkan kepada masyarakat Desa Sukarasa yang telah menerima kedatangan kami dan ikut berpartisipasi dalam kegiatan yang kami selenggarakan. Serta kami ucapkan terima kasih kepada volunteer yang telah membantu dalam acara Desa Binaan ini. Semoga apa yang diharapkan dari kegiatan ini dapat tercapai. Aamiin.


Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh


SALAM KERJASAMA MAHASISWA PERINDUSTRIAN INDONESIA !!!!

No comments:

Post a Comment